Dua Mahasiswa USWIM Telah Sukses Ujian Seminar Proposal pada Jurusan Informatika.

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Masukkan kode iklan di sini. Direkomendasikan iklan ukuran 970px x 250px. Iklan ini akan tampil di halaman utama, indeks, halaman posting dan statis.

Like Kami

Dua Mahasiswa USWIM Telah Sukses Ujian Seminar Proposal pada Jurusan Informatika.

Sepi S. Boma
Rabu, 24 Februari 2021
Dua mahasiswa saudara, Kenny Gobai [kanan] dan Martinus Gobai, [kiri] usai konsultasi seminar proposal pada jurusan teknik informasika.*


JAYAPURA, [LITERASI.COM] - Dua Mahasiswa telah sukses menyelesaikan tahapan Ujian Seminar Proposal yang di singkat [SEMPRO] pada Jurusan Teknik Informatika, Fakultas Teknik dan Rekayasa, Universitas Satya Wiyata Mandala [USWIM] Nabire, Rabu, [24/2/2021].

Kedua mahasiswa tersebut adalah, yakni; saudara Martinus Gobai dan Kenny Gobai, sukseskan tahapan ini, menuju pintu kesuksesan atau menyelesaikan jenjang pendidikan Strata satu [S1] kemudian akan memperoleh gelar sarjana sebagai bekalnya.

Hal tersebut di sampaikan Martinus Gobai, kepada literasi.com ketika memberikan keterangan tertulis melalui via messenger, Rabu, [24/2/2021] pukul, 20:30 WP malam.

Martinus Gobai, mengungkapkan, "sebelum kami konsultasi dengan dosen pembimbing, kami merasa cemas bahkan ragu, sebab suatu teori yang bisa bilang agak sulit.

Tetapi, sangat bersyukur serta berterima kasih kepada Tuhan karena melalui pertolongan dan campur tangannya sehingga dalam kesempatan ini, tahapan ujian seminar atau proposal bisa kami laksanakan sesuai kehendak Tuhan, "ucapnya.

Kata Gobai, mengikuti ujian seminar atau proposal merupakan sebuah tugas atau kewajiban mahasiswa yang musti harus diselesaikan sebelum wisuda menerima gelar sarjana sebagai bekalnya.

Menurutnya; ujian seminar atau proposal ini, bagian dari melatih diri untuk menjadi sosok pemimpin yang baik berjiwa profesional, ketika kita kembangkan kariernya di dunia kerjanya nanti, "pungkas Gobai.*


Reporter : Sepi S.Boma/LAK